Daftar Menu Fruit Tea MOMOYO yang Menyegarkan

Fruit tea adalah kreasi minuman teh yang dipadukan dengan buah-buahan untuk menciptakan sensasi yang lebih segar.

Dikenal dengan nama lain yaitu teh buah, minuman ini sangat cocok dinikmati untuk mengatasi dehidrasi terutama saat cuaca sedang panas terik.

Meski hanya kombinasi yang relatif sederhana, minuman yang masuk dalam kategori fusion tea ini tak pernah gagal dalam memberikan kesegaran yang unik. 

Nah, kalau kamu sedang mencari rekomendasi minuman fruit tea, MOMOYO punya daftarnya. Mari kita ulas satu per satu!

Rekomendasi Menu Fruit Tea MOMOYO

Sebagai merek es krim dan minuman kekinian di Indonesia, menu fruit tea jelas jadi salah satu andalan MOMOYO.

Beberapa varian menu yang ada telah terbukti menjadi produk dengan penjualan yang mengagumkan. Penasaran apa saja menu fruit tea yang ada di MOMOYO? Berikut ulasannya!

1. Lemon Black Tea

Daftar minuman fruit tea MOMOYO kali ini dibuka oleh Lemon Black Tea, yang jika dilihat dari namanya jelas tercipta dari perpaduan antara teh hitam atau black tea dan buah lemon.

Karakter rasa teh hitam yang sepat dan sedikit smoky berhasil membaur dengan keasaman buah lemon. Kolaborasi apik ini menghasilkan rasa minuman yang menyegarkan.

Tak lupa, tambahan gula yang dapat diatur intensitasnya berperan sebagai penyeimbang rasa antara rasa teh yang khas dan dan lemon yang dikenal sangat asam.

Dibanderol dengan harga Rp12 ribu saja, Lemon Black Tea MOMOYO dijamin akan memberikan kamu kesegaran dalam setiap tegukan. Bisa didapatkan secara online atau juga dengan mendatangi gerai MOMOYO terdekat, apakah kamu berminat mencobanya?

2. Strawberry Jasmine

Bagi pencinta minuman teh buah segar selain Black Tea, ada teh rasa buah stroberi dengan aroma bunga melati yang disajikan dengan nama Strawberry Jasmine.

Kompleksitas rasa minuman ini dibawa oleh bunga melati yang menambah aroma wanginya. 

Rasa segar bercampur teh hitam yang manisnya pas, berubah menjadi minuman yang membawa kesan begitu mewah.

Meski harganya hanya Rp15 ribu saja, kesan elegan dan mewah begitu lekat menempel padanya. kamu bisa menikmati Strawberry Jasmine ini untuk menemani momen-momen santai ketika me time atau bersama orang terdekat.

3. Passion Crystal Boom

Passion Crystal Boom adalah minuman perpaduan antara teh dan buah markisa yang segar. 

Minuman fruit tea MOMOYO yang satu ini menawarkan rasa asam manis tropis yang menyegarkan, diperkaya dengan sensasi unik dari coconut jelly atau jeli kelapa. 

Kehadiran jeli kelapa ini memberikan tekstur kenyal (chewy) yang menyenangkan sekaligus menyeimbangkan kesegaran rasa buah markisa.

Dengan harga Rp19 ribu, Passion Crystal Boom jadi pilihan terbaik sebagai pelepas dahaga yang bertekstur.

4. Peach Strawberry Boom

Minuman fruit tea MOMOYO dengan rasa paling kompleks disandang oleh Peach Strawberry Boom.

Varian ini adalah paduan sempurna antara saus buah persik (peach) dan stroberi yang creamy. 

Dasar minumannya menggunakan green tea, jadi rasanya lebih unik lantaran unsur pahit dan sepat yang dimilikinya.

Selain itu, di dalam minuman ini juga ada peach jelly yang lembut, coconut jelly yang kenyal, dan crystal boba yang bening dan kenyal. 

Seluruh topping ini berbaur menjadi satu kesatuan. Setiap sedotan dijamin akan penuh dengan rasa buah dan sensasi kenyal-kenyal yang menyenangkan.

Untuk menikmati sajian teh buah kreatif ini, kamu hanya perlu merogoh kocek Rp19 ribu saja. Sangat terjangkau, bukan?

Oh iya, untuk mendapatkan harga spesial, silakan cek promo berkala melalui akun media sosial MOMOYO di Instagram atau TikTok. 

Tak lupa, manfaatkan promo yang tersedia pada layanan pesan-antar makanan kesayangan Anda. Selamat mencoba, MOMO Friends!

Demikianlah ulasan daftar minuman fruit tea MOMOYO yang bisa kamu ketahui. Kalau kamu mencari daftar aneka minuman segar untuk usaha, atau minuman segar untuk acara keluarga, kami juga sudah membahasnya pada artikel lain.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *